Demo Image
KEGIATAN FOGGING DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS LESPADANGAN

KEGIATAN FOGGING DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS LESPADANGAN

Dalam upaya pengendalian dan pencegahan penyakit DBD, Puskesmas Lespadangan melaksanakan kegiatan fogging di wilayah Dusun Lespadangan Desa Terusan. Tujuan dari fogging tersebut adalah untuk membunuh nyamuk dewasa (nyamuk Aedes Aegypti) penyebab penyakit DBD dan memutus rantai penularan, sehingga menekan jumlah nyamuk agar risiko penyakit DBD menurun. Diharapkan masyarakat sekitar untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan melalui kegiatan PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk) dengan cara 3 M plus (Menguras, Menutup, dan Mendaur Ulang Kembali) serta menggunakan kelambu dan abate jika diperlukan sebagai upaya pengendalian dan pencegahan penyakit DBD.

@ Designed By Dinas Komunikasi & Informatika Kab. Mojokerto